YAYASAN PONDOK  PESANTREN TAHFIZHUL QUR’AN AMANATULHUDA SURYA

Website Resmi PPTQ Amanatulhuda Surya Indah Jalur VI JL. KH. Hasyim Asy’ari RT 002 RW 002 Surya Indah, Kec. Pangkalan Kuras Kab. Pelalawan-Riau

Al Qur'an Online



Bagi yang ingin belajar Al Qur'an bisa melihat dilink di bawah ini.



1. Penjelasan Cara Mengoperasikan :

1. Sura/Chapter: Untuk mencari surat 
2. From verses... to verses... (mulai ayat ke... sampai ke...)
3. Script (naskah) ada 3 bentuk; yaitu: 
   - hide (tanpa huruf Arab/hanya terjemahannya saja), 
   - Indopak (Jenis tulisan lebih indah tapi suka kebalik kalau dicopas) dan 
   - Utsmani (Ini yang saya  pakai dan normal bentuknya ketika dicopas.)
4. Reciter (Qari'); anda memerlukannya jika hendak menggunakan audio untuk mendengarkan suara bacaan ayat yang dikehendaki, silakan coba-coba dengan pilihan pembaca sebagai berikut:
   1. Abdul Baasit
   2. Abdullah Al-Johany
   3. Abu Bakr-Shatry
   4. As Sudais Shraym
   5. Dll.
5. Translation (terjemahan); silakan pilih sesuai kemampuan anda, ada belanda, Inggris, Spanyol, Turki.... dan Indonesia.
6. Dan di tabel bagian bawah ada serangkaian ikon dengan berbagai fungsi, termasuk untuk mengirim ayat dan terjemahan pilihan anda ke berbagai media sosial (Fb, Twitter, You Tube, E-mail, dll.).

2. Keutamaan Membaca al-Qur'an

Disunatkan memperbanyak bacaan dan tilawah al-Qur'an. Firman Allah memuji orang yang senantiasa melakukannya. "...mereka membaca ayat-ayat Allah pada beberapa waktu di malam hari..." (Q.S.Ali-Imran: 113). Artikel ini adalah  tentang cara dan bagaimana kita dapat menggunakan al-Qur'an versi elektronik yang memuat aplikasi sangat lengkap,  mulai dari pencarian ayat al-Quran 30 juz, terjemahan bahasa dari seluruh dunia, memilih qari' dengan aneka irama yang menggetarkan hati, bisa diperdengarkan bacaan ayatnya sebagai audio serta bisa  di copas  untuk keperluan dakwah atau disebarkan ulang ke media sosial. Muslim meriwayatkan dari Ibnu Umar: "Tidak boleh mendengki kecuali terhadap dua hal: Seseorang yang diberi oleh Allah (penguasaan yang baik tentang) al-Qur'an kemudian ia mengamalkannya siang dan malam hari, dan seseorang yang diberi oleh Allah harta kemudian  ia menginfaqkannya siang dan malam hari." Dari  Ibnu Mas'ud:"Barangsiapa membaca satu huruf dari kitab Allah maka baginya satu kebaikan, dan satu kebaikan  itu (pahalanya) sepuluh kali lipat." (Dikeluarkan oleh Tirmidzi).. Dan masih banyak ayat dan hadist yang serupa. 

1 Komentar untuk "Al Qur'an Online"

The new online casino is under way, it is under the roof - Kadang Pintar
On June 20, 2021, the gaming company KADG febcasino began 샌즈카지노 taking bets on the launch of the new, more-efficient online gaming 온카지노

Mohon berkomentarlah dengan baik dan budayakan membaca dahulu sebelum berkomentar.

Back To Top